Minggu, 20 Juni 2021

Mahasiswa UTY Ikut Partisipasi dalam TMMD Reg ke-111 Kodim Jogja


Yogyakarta - Mahasiswa Fakultas Sipil Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) memastikan keterlibatan mereka dalam kegiatan fisik pembuatan Balai Rw dalam program TMMD Reguler ke-111 Kodim 0734/Kota Yogyakata di Kelurahan Pakuncen, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Sabtu (19/6/2021).

Terlihat dalam gambar seorang delegasi UTY membantu mengangkat material, hingga mengaduk bahan bangunan disaat cuaca sedang turun hujan.

Sebagaimana tahun lalu, dalam setiap tahunnya mahasiswa UTY selalu terlibat dalam kegiatan fisik TMMD, termasuk TMMD regular ke-111 Kodim 0734/Kota Yogyakarta yang saat ini dilaksanakan di wilayah Kemantren Wirobrajan.

Komandan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Letkol Inf Erwin Ekagita Yuana, S.I.P., M.Si selaku Dansatgas TMMD menyambut baik kesediaan mahasiswa UTY untuk bergabung dalam TMMD.

“Saya mengucapkan terimakasih kapada mahasiswa UTY telah bergabung dalam pelaksanaan program TMMD saat ini. Bantuan tenaga dari mahasiswa UTY sangat membantu Satgas TMMD dalam menuntaskan seluruh program yang dilaksanakan,” tutur Dandim.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar