Jumat, 24 September 2021

BABINSA KLITREN PELTU YULIANTO BAKAR SEMANGAT JUANG SERTA RASA CINTA TANAH AIR

Yogyakarta - Babinsa Koramil 03/Gondokusuman Kodim 0734/Kota Yogyakarta Peltu Yulianto, memberikan materi wawasan kebangsaan tentang Pertahanan Negara kepada peserta Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) di Pendopo Kemantren Gondokusuman, Kota Yogyakarta. (23/09/2021).

Peltu Yulianto mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan Cegah dini dan semangat juang serta rasa cinta Tanah Air kepada Negara Republik Indonesia, dengan demikian akan tertanam sikap patriotisme, rasa memiliki kepada bangsa dan negara, menurutnya pemberian wawasan kebangsaan dapat menjadi benteng, agar mereka tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal negatif, sehingga akan merusak bangsanya sendiri.

“Pemberian materi kepada FKDM merupakan program yang dilaksanakan oleh aparat teritorial yaitu Babinsa, dengan demikian diharapkan dapat menanamkan rasa cinta Tanah Air kepada generasi muda yang dimulai sejak dini dengan memberikan bimbingan dan arahan. Sebagai Babinsa saya meminta agar para generasi muda untuk selalu menjaga stabilitas keamanan wilayah sehingga dapat menciptakan kenyamanan bermasyarakat,” ucap Peltu Yulianto.

Sementara itu ketua FKDM Kemantren Gondokusuman Bp. Sunaryo mengucapkan banyak terima kasih kepada Peltu YUlianto yang telah memberikan pandangan wawasan kebangsaan kepada anggota FKDM, semoga menjadi pedoman bagi kita semua untuk menjaga keutuhan Negara Repuplik Indonesia yang kita cintai. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar