Rabu, 27 April 2022

Babinsa Kelurahan Prenggan Koramil 08/Kotagede Cek Rencana Sasaran TNI Manunggal Membangun Desa

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Prenggan Koramil 08/Kotagede Serka Harmen Hasibuan dan Sertu Nurhadi mendampingi tim TMMD Kodim 0734/Kota Yogyakarta melakukan survey lokasi yang akan menjadi sasaran program kegiatan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD). Adapun lokasi yang menjadi sasaran diantaranya adalah pembuatan Talud di wilayah Kelurahan Prenggan, Kemantren Kotagede. Selasa (26/04/2022).

Dikatakan Serka Harmen, bahwa TMMD adalah program masyarakat bukan saja TNI namun semua harus ikut terlibat dalam program TMMD.

“Kita akan bekerja secara maksimal karena ini juga merupakan Bakti kita bagi masyarakat dan daerah,” ucapnya di lokasi kegiatan.    

Sertu Nurhadi menambahkan, selain membantu Pemerintah Daerah dalam upaya mempercepat program pembangunan, TMMD merupakan suatu metode Binter TNI untuk lebih mempererat warga masyarakat dengan TNI di wilayah sehingga kemanunggalan TNI dengan Rakyat semakin kuat dan kokoh.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar