Selasa, 26 April 2022

Babinsa Melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Binaan

JOGJA - Babinsa Koramil 08/Kotagede Sertu Wandi melaksanakan Komsos dengan warga binaan untuk membangun keakraban serta kebersamaan dengan warga binaannya, Kembang Basen Rt. 12 Rw. 04 Kel. Purbayan Kemantren Kotagede. Kota Yogyakarta Selasa (26/04/2022).

Danramil 08/ Kotagede Kapten Kav Rusdin mengatakan, bahwa kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa merupakan bentuk Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, khususnya Babinsa kepada warga masyarakat di wilayah binaannya dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan.

"Dengan adanya interaksi dan Komsos antara Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat”, ungkap Danramil.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Sertu Wandi juga menyampaikan kepada warga binaanya supaya peduli dan peka dengan situasi yang ada di sekitar kita sehingga setiap ada permasalahan apapun bisa kita selesaikan dengan cepat,"ujar Sertu wandi.

"Sebagai Babinsa saya selalu bersilaturahmi pada warga masyarakat bnaan dan memberi Himbauan untuk saling menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing agar sehat dan terhindar dari penyebaran Covid-19.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar