Senin, 23 Mei 2022

Babinsa Pringgokusuman Terjun Langsung Dalam Membantu Kelancaran Kegiatan Warga

JOGJA - Dalam melaksanakan tugas kewilayahan disetiap harinya seorang Babinsa dituntut untuk selalu dapat terjun langsung ditengah tengah warga masyarakat dan berbaur dengan warganya guna memelihara hubungan yang harmonis dengan warga masyarakat.

Nampak pada siang tadi, Babinsa Pringgokusuman, Serda Akbarudin selepas sholat Jumat dengan warga Kampung Jlagran RW 18 RT 05 Kelurahan Pringgokusuman langsung kembali terjun ke masyarakat guna membantu warganya yang sedang ditimpa kesusahan dikarenakan salah satu kerabat keluarga dari warga meninggal dunia, Jum'at (20/05/2022)

Serda Akbarudin langsung turun tangan untuk mengatur kelancaran pemberangkatan jenazah ke tempat pemakaman yang sudah ditentukan oleh pihak keluarga, dimana secara bergotong royong bersama warga mengatur kelancaran lalulintas agar pemberangkatan jenazah dapat segera menuju ke tempat pemakaman.

"Selaku Babinsa kami selalu siap sedia membantu warga masyarakat kami dalam setiap situasi apapun, agar warga masyarakat dapat tenang dan lancar dalam melaksanakan setiap kegiatan" demikian penyampaian Serda Akbarudin disela sela beliau membantu warga yang sedang dalam kesusahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar