Kamis, 21 Juli 2022

Keberadaan Security Sekolah Sebagai Mitra Karib Babinsa Di Wilayah Binaan

Yogyakarta - Keberadaan security di wilayah binaan tentunya bisa menjadi mitra karib Babinsa, apalagi peran dan fungsi mereka juga sedikit banyak mempunyai kesamaan dengan Babinsa maupun Bhabinkamtibmas, yaitu sama sama bergerak dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Hanya saja security lebih bersifat intern yaitu tugas pokoknya murni dimana di tempatkan oleh suatu badan atau instansi.

Karena tugas dan peran mereka, oleh Serma Mulyono dijadikan sebagai rekanan wilayah dalam arti bisa menjadi mitra karib yang efektif. Pastinya Babinsa memperoleh informasi mengenai hal hal  yang terjadi di wilayah.

Namun supaya terjalin komunikasi yang baik tentu saja hal ini diperlukan hubungan sinergitas dilapangan, salah satu metode yang digunakan oleh Serma Mulyono selaku Babinsa Kel. Bener dalam upaya pembinaan teritorial ialah dengan cara melakukan pendekatan berupa Komsos secara langsung ke SMA Negeri 2 yang beralamat di Jl. Bener No.30 Kota Jogja. Kamis (21/07/2022)

Diharapkan dari Komsos yang dilakukan Serma Mulyono ini kedepannya dapat meningkatkan hubungan kerja di lapangan secara harmonis, serta dapat dijadikan sebagai media untuk saling bertukar informasi demi terciptanya suasana lingkungan yang kondusif. Lebih daripada itu tentu saja hal ini akan menunjukan eksistensi keberadaan sosok Babinsa selaku aparat teritorial di wilayah binaan ujar Serma Mulyono

Tidak ada komentar:

Posting Komentar