Kamis, 18 Maret 2021

TANPA PAMRIH BERBUAT UNTUK WARGA


TEGALREJO - Sejak pandemi mungkin rasa bosan menyelimuti kita semua. Jemu kapan berakhir masa pandemi ini, Ungkapan ini selalu bergelayut di benak seluruh manusia di Bumi Pertiwi.

Sersan Mayor Mulyono  sebagai Babinsa Kelurahan Bener dalam membantu warga binaan maupun pemerintah dalam berusaha memutus mata rantai dan penyebaran Covid-19 dalam program Pemerintah yang diwujudkan dengan penerapan PPKM  Skala Mikro yang ditujukan langsung ke lapisan masyarakat paling bawah. Rabu (17/03/2021)

Kami berupaya dengan mencurahkan perhatian serta memotivasi masyarakat untuk tetap patuh pada 5 M serta selalu monitor perkembangan Covid-19 melalui Posko PPKM Skala Mikro di Kelurahan bahkan  sampai tingkatan RT di usahakan untuk mendirikan  Posko tersebut " tukas Serma Mulyono mengakhiri  kegiatan ini.

Nasehat dan masukkan yang telah diberikan pada warga kami sangat bermanfaat, hal ini bisa sebagai cambuk bagi seluruh warga agar tetap semangat dalam menjalani kehidupan di masa Pandemi ujar Bpk. Bambang selaku ketua RW 04 di Kelurahan Bener.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar