Senin, 05 April 2021

KORAMIL 10/WIROBRAJAN AMANKAN IBADAH SABTU SUCI DALAM RANGKA HARI RAYA PASKAH DI KEMANTREN WIROBRAJAN


WIROBRAJAN, - Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta bersama Tim Aparat Keamanan Gabungan Kemantren Wirobrajan melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Misa Sabtu Suci dalam rangka Hari Raya Paskah Tahun 2021 di beberapa Gereja yang ada di wilayah Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta. Sabtu (03/04/2021).

Adapun kegiatan Misa Sabtu Suci dalam rangka perayaan Hari Raya Paskah Tahun 2021 tersebut diselenggarakan di beberapa gereja yang ada di Kemantren Wirobrajan antara lain di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Wirobrajan di Jln. Kapten Piere Tendean Kelurahan Wirobrajan dan Gereja Brayat Minulyo (GBM) Patangpuluhan di Jln. Lokananta No. 9 Rt. 38 Rw. 07 Kelurahan Patangpuluhan, Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta. 

Dalam pelaksanaan Misa Sabtu Suci di setiap Gereja tetap dilakukan Protokoler Kesehatan Covid-19 dengan mengecek suhu badan sebelum masuk gereja, mencuci tangan, menjaga jarak  sebelum jamaat masuk ke Gereja.

Komandan Koramil 10/Wirobrajan Kapten Arh Suryadi mengatakan dalam Pelaksanaan Pengamanan Hari Raya Paskah tahun 2021 ini, Babinsa harum menjalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan lainya, untuk menuju sinegritas dalam pertahanan semesta."jelasnya. 

"Jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI melalui kerja nyata Babinsa yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara serta keberadaan Babinsa dimanapun berada harus bermanfaat bagi masyarakat sekitar,”tandasnya. 

Turut dalam pengamanan Misa Sabtu Suci yakni Personel Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Personel Sat Brimob Polda DIY, Personel Polsek Wirobrajan, Personel BKO Sat Pol PP Kemantren Wirobrajan, Linmas, Banser dan Pengamanan Gereja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar