Sabtu, 25 Desember 2021

BABINSA KORAMIL 06/MERGANGSAN LAKSANAKAN PAM GERJA SANTO YUSUF

YOGYAKARTA - Guna memastikan protokol kesehatan dijalankan sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Nasrani saat Ibadah Perayaan Natal, jajaran Koramil-06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta melalui para Babinsa melaksanakan pengamanan di sejumlah Gereja yang ada di wilayah binaanya.

Seperti yang di lakukan oleh Serka Danang Supriyadi, melaksanakan pengamanan perayaan Misa Natal di Gereja Santo Yusuf Jl. Bintaran Kulon Kel. Wirogunan Kemantren Mergangsan  Jumat Malam (24/12/2021).

Dalam kegiatan Kebaktian perayaan misa Natal pertama tersebut dipimpin oleh Romo Bernadus Himawan Pr dengan thema : “Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan” kegiatan ini berlangsung aman dan hikmat, yang dihadiri 520 orang Jemaat Gereja.

Tugas pengamanan di sejumlah tempat ibadah yang berada di wilayah binaan bertujuan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas selama perayaan ibadah Natal serta memastikan pelaksanaannya menjalankan protokol kesehatan .

Dari hasil pantauan Babinsa , semua pelaksanaan ibadah Natal diwilayah Kelurahan Wirogunan  protokol kesehatan dijalankan dengan baik, mulai dari masuk gereja di cek dengan Thermo Gun, wajib mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak aman selama ibadah, imbuh Babinsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar