Senin, 27 Desember 2021

BABINSA KORAMIL 06/MERGANGSAN PENGAMANAN LOMBA LARI 3 K DALAM RANGKA HARI IBU

Yogyakarta, untuk mencetak dan menyiapkan tenaga sportif di bidang Persatuan Atlet  sebagai aset anak negeri di daerah. Komite Olah raga Rekreasi Masyarakat indonesia (KORMI)  Kemantren Mergangsan akan mengangkat bakat yang di miliki di kalangan masyarakat  Mergangsan. Pengurus (KORMI) komite Olah raga Rekreasi  Masyarakat Indonesia  Mergangsan mengelar kegiatan perlombaan Turnamen Lari 3 Km Kemantren Mergangsan, Pada tingkat pelajar SD SMP, Kegiatan ini di dorong Oleh Komite Olah raga  Rekreasi Masyarakat Indonesia, Bertempat di  Halaman Kemantren Mergangsan, Minggu (26/12/2021).

Lomba Lari 3 Km, Pada tingkat pelajar SD, SMP, yang berada di Kemantren Mergangsan ini tetap memperhatikan protokol Kesehatan sehingga tujuan dari kegiatan lomba ini dapat tercapai tanpa menimbulkan cluster baru. Tujuan dari kegiatan lomba lari se kemantren ini adalah untuk mencari bibit-bibit pelari tingkat Pelajar yang berada di Kemantren Mergangsan dan juga sebagai sarana membangun kebersamaan antar pelajar agar terhindar dari pengaruh negatif kenakalan remaja.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Koramil 06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta  Pelda Paiman  selaku Babinsa Keparakkan Koramil 06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta membantu sekaligus mengamankan jalannya lomba lari. Selain itu juga para Babinsa memberikan motivasi para pelari agar terus berjuang dan jangan mudah menyerah.

Dengan kegiatan ini Aparat teritorial ikut andil dalam mengembangkan memberi semangat kebersamaan diantara Pelajar dan diharapkan para remaja tidak mudah terpengaruh hal-hal negatif seperti perkelahian remaja, minuman keras (Miras) dan Narkoba, selain itu juga untuk menumbuhkan sifat sprotifitas para remaja dalam kompetisi olah raga khususnya kecabangan lari tingkat pelajar SD, SMP ini,”Ucap Babinsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar