Jumat, 24 Juni 2022

Babinsa Koramil 08/Kotagede Hadiri Kunjungan Dinsos dan Team IPSM Kabupaten Ngawi Jawa Timur di Pendopo Kemantren Kotagede

JOGJA - Pada kesempatan itu Babinsa Koramil 08/Kotagede Kodim 0734/ Kota Yogyakarta Serma Suryadi, Sertu Nurhadi dan Sertu Wandi menghadiri kegiatan penyambutan Kunjungan Dinsos dan Team IPSM Kabupaten Ngawi Jawa Timur di Pendopo Kemantren Kotagede, sebagai wujud Sinergitas Babinsa dengan Mitra karib di wilayah binaannya.Kamis (23/06/2022).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh : Kepala Balai Kementrian Sosial Kota Yogyakarta, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ngawi, Ketua IPSM Kato Yogyakarta, Ketua IPSM Kabupaten Ngawi, Babinsa Koramil 08 Kotagede, Bhabinkamtibmas Polsekta Kotagede, dan  Perwakilan IPSM Kelurahan sekemantren Kotagede.

Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) adalah warga masyarakat yang atas dasar rasa kesadaran dan tanggung jawab serta didorong oleh rasa kebersamaan, kekeluargaan, dan kesetiakawanan sosial secara sukarela mengabdi untuk membantu pemerintah dan masyarakat dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial.

Relawan dalam PSM merupakan panggilan hati untuk berbuat dan berkontribusi di masyarakat. Para relawan PSM tergabung dalam wadah Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM), yang terbentuk di setiap Kelurahan.

PSM dibentuk dengan maksud untuk memberikan kesempatan dan menumbuhkan kepedulian warga masyarakat untuk berperan serta dalam melaksanakan Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial, meningkatkan kepedulian warga masyarakat dalam menangani masalah sosial, dan sebagai mitra. pemerintah/Institusi dalam Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial.

Diharapkan kepada semua anggota untuk saling bersinergi melaksanakan program kerja agar Pekerja sosial  semakin baik dan mampu membantu masyarakat khususnya penyandang masalah kesejahteraan sosial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar