Kamis, 22 Desember 2022

Babinsa Ngupasan Hadiri Program Gerakan Zero Sampah Anorganik

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Ngupasan Koramil 12 Gondomanan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serda Arif wibowo menghadiri sosialisasi program gerakan Zero sampah Anorganik bertempat di Aula Kelurahan Ngupasan Jl. Mayor Suryotomo No. 575 Kelurahan Ngupasan, Kemantren Gondomanan, Kota Yogyakarta, yang dipimpin oleh Lurah Ngupasan Drs. Didik Agus Mursihanta yang diikuti 36 Orang, Rabu (21/12/2022).  

Jenis sampah Anorganik adalah jenis sampah yang sulit untuk terurai, sebab jenis sampah ini bukan berasal dari non hayati. Contoh sampah anorganik yaitu seperti plastik, kaca, keramik dan juga logam. Sebab sampah ini tidak bisa terurai oleh Mikroorganisme.  

Dinas lingkungan hidup Kota Yogyakarta Bp. Feri Tri Jatmiko S.Si, M.M mengatakan bahwa cara mengolah sampah Anorganik yaitu dengan menggunakan kembali sampah yang masih bisa berfungsi, mengurangi penggunaan barang sekali pakai dan mendaur ulang sampah Anorganik menjadi benda-benda bermanfaat dan memiliki nilai baru. 

Pada kesempatan tersebut Babinsa Ngupasan Serda Arif Wibowo mengungkapkan meski sulit terurai, akan tetapi  mudah diolah kembali. Baik diolah untuk kebutuhan lain atau diolah kembali menjadi barang baru. Diharapakan warga Kelurahan Ngupasan manfaatkan Bank Sampah yang sudah disosialisasikan ke masing-masing RW, sehingga sampah Anorganik ini bisa dijadikan sebagai penghasilan tambahan yang mempunyai nilai ekonomis yang cukup tinggi untuk warga binaan.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar