Rabu, 22 Juni 2022

Babinsa Koramil 09/Mantrijeron Selalu Jaga Kedekatan Dengan Warga

Yogyakarta, - Menciptakan kebersamaan dalam membangun ketahanan wilayah, Babinsa Koramil 09/Mantrijeron Serda Ashar Nurfatoni melaksanakan kegiatan anjangsana sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di wilayah binaan yang sedang santai di Lapangan Minggiran, Suryodiningratan, Kemantren Mantrijeron Kota Yogyakarta. 22/06/2022.

Mengingat pentingnya kegiatan komunikasi sosial untuk menciptakan kebersamaan dalam membangun ketahanan wilayah, kewajiban ini tetap dilakukan walaupun di masa situasi Pandemi Covid-19. Namun demikian tetap mematuhi protokol kesehatan demi terjalinnya tali silaturahmi yang baik dengan masyarakat binaan.

"Dengan terjalinnya silaturahmi yang baik, maka akan meningkatkan hubungan kerja yang baik antara Babinsa dengan komponen masyarakat yang ada di wilayahnya. Dan akan meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Babinsa,” ucap Serda Ashar Nur Fatoni.

Serda Ashar Nur fatoni tidak ketinggalan untuk menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan dalam kegiatan sehari hari. Demi memutus penyebaran Covid-19.

Bapak Edy selaku Tokoh Masyarakat, mengaku sangat senang dengan keberadaan Babinsa yang selalu ada di tengah masyarakat karena Babinsa sangat ramah dan mudah bergaul.

“Selaku tokoh masyarakat, saya akan mendukung segala usaha-usaha Babinsa dalam memajukan desa kami dalam menjaga keamanan ketertiban masyarakat binaan,” tuturnya.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar