Senin, 22 Februari 2021

BABINSA MENDUKUNG "INDONESIA PINTAR" BERSAMA LAYANAN MONIKA

Umbulharjo - Layanan MONIKA (Mobil Internet dan Perpustakaan Kewilayahan) merupakan fasilitasi layanan perpustakaan mobil keliling berbasis teknologi informasi yang dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta, Mobil Monika berisi berbagai bahan pustaka dan seperangkat teknologi informasi, terkoneksi jaringan internet seiring kebutuhan informasi masyarakat Kota Yogyakarta.

Penyelenggaraan layanan Monika di Kota Yogyakarta dalam upaya meningkatkan kualitas hidup manusia menuju terwujudnya “Indonesia Pintar” melalui peningkatan budaya gemar membaca dimana pada akhirnya akan meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing masyarakat,

Babinsa Kel. Semaki Serda Suharyanto dan Bhabinkamtibmas Aiptu Tri widiatmoko melaksanakan pendampingan layanan monika di wilayah Kel. Semaki yang pada saat dilaksanakan di depan aula kelurahan,layanan ini di peruntukan untuk semua lapisan masyarakat yang hendak menambah ilmu pengetahuan dan teknologi dengan mengoptimalkan layanan bahan pustaka buku, ajalah-surat kabar, audoi visual serta layanan informasi berbasis koneksi internet.

Mampu memenuhi kebutuhan literasi informasi mudah, murah, cepat, serta up-todate bagi masyarakat dan kemampuan menjadi lebih berkembang, sebagai sumber belajar masyarakat; sumber ilmu pengetahuan sekaligus sebagai tempat rekreasi serta “Perpustakaan yang Dinamis dan Inovatif” papar Petugas layanan monika.

Babinsa Kel. Semaki sangat sejalan dengan layanan monika ini salah satunya agar kualitas hidup manusia bisa mendekati sempurna dengan jalan rajin membaca dan menggunakan semua fasilitas yang ada pada layanan monika tersebut sehingga bisa menuju terwujudnya “Indonesia Pintar” dan taraf kwalitas masyarakat akan bertambah baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar