Senin, 22 Februari 2021

Tempat Hajatan Terus Mendapat Himbauan Dari Satuan Tugas Kerja Covid-19 Kemantren Kraton

 


Yogyakarta - Setiap individu memiliki tanggung jawab untuk melaksanakan protokol kesehatan terlebih lagi pada saat ini untuk kegiatan-kegiatan harus tetap dilaksanakan dengan penerapan Protokol Kesehatan. Agar tidak semakin bertambah jumlah orang yang terdampak Covid-19 setiap harinya. Dari beberapa kegiatan yang dilaksanakan masyarakat yang menyangkut pengumpulan orang banyak kembali mendapatkan pengawasan dari Satgas di Tingkat Kemantren.

Sebagai Satuan tugas yang selalu memberikan himbauan tentang Protokol Kesehatan di Masyarakat, Kemantren Kraton beserta Koramil dan Polsek terus berupaya dalam mendatangi setiap hajatan yang digelar di lingkup lingkungan warga yang berada di perkampungan ataupun di tempat-tempat Gedung Pertemuan.

Kemantren Kraton melalui Satuan/ Gugus Tugasnya melaksanakan monitoring kegiatan warga di Ndalem Ngabean Kelurahan Patehan dan tempat-tempat lainnya. Unsur yang masuk di dalamnya antara lain Koramil 11/Kraton, Kelurahan, Kemantren, Satpol PP dan Polsek dalam rangka menciptakan lingkungan tertib Protokol Kesehatan (21/2/2021).

Hingga saat ini Masyarakat masih diharapkan untuk menjadi Garda depan dalam pentingnya menerapkan Protokol Kesehatan bersama-sama membantu Satuan Tugas Covid-19 di Kemantren Kraton. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar