Jumat, 27 November 2020

Danramil 12/Gondomanan Meghadiri Sarasehan Temu Komonitas 28 Th Benteng Vredebrug




     Komandan Koramil 12/Gondomanan Mayor Inf Saidi mengahadiri Sarasehan Temu Komunitas 28 Th, di ruang Diorama 4 Lantai 2, Komplek museum Benteng Vredeburg Yogyakarta. Rabu, (25/11/2020).

    Dalam kegiatan tersebut dihadari selain Danramil 12/Gondomanan Mayor Inf Saidi, hadir juga Kapolsek Gondomanan Kompol Purwanto, S.H, Camat Gondomanan yang diwakili Kasi Pemerintahan Ibu Retno Sundari, Lurah Ngupasan diwakili Kasi Trantib, Ketua Baramus DIY Ki Bambang Widodo, Plt Kepala Dinas Kebudayaan DIY Bp. Sumadi, Kepala Musium se-DIY, Dis Jarah TNI-AD dan mantan Kepala Museum Benteng Vredebrug, serta Perwakilan Komunitas Jogja 45.

 

    Bapak Suharjo, selaku Kepala Benteng Vredeburg mengatakan bahwa Benteng Vredeburg adalah salah satu aset budaya bangsa yang ada di Yogyakarta, untuk itu harus kita jaga kelestariannya, ucapnya.


 

   Mengingat pentingnya Benteng Vredeburg sebagai warisan sejarah yang harus kita jaga, Suharjo mengajak Danramil 12/Gm dan juga Kapolsek Gondomanan serta Komunitas 28 serta semua pihak untuk bersama-sama menjaga Budaya bangsa yang ada diwilayah Yogyakarta untuk diwariskan kepada anak cucu agar selalu ingat sejarah perjuangan Bangsa.

 



    Selama kegiatan tersebut berjalan lancar dengan mengindahkan Protokol kesehatan sesuai dengan himbauan pemerintah dimasa pandemi Covid - 19 yang belum juga berakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar