Jumat, 08 Januari 2021

BABINSA BHABINKAMTIBMAS PAKUALAMAN AJAK WARGA MANFAATKAN LAHAN PEKARANGAN RUMAH

 



Babinsa Kel. Gunungketur Koramil 05/Pakualaman dan Bhabinkamtibmas Polsek Pakualaman mengajak warga binaannya untuk memanfaatkan lahan pekarangan rumah dengan bercocok tanam pohon buah dalam pot (Tabulampot) yang berada di Rw. 01 Kel. Gunungketur, Pakualaman Kota Yogyakarta. .Selasa (29/12/2020).

“Untuk membuat lingkungan yang sehat terutama di wilayah perkotaan seperti Kota Yogyakarta diperlukan sirkulasi udara yang cukup dan imbang, karena cenderung lebih banyak bangunan rumah dibanding lahan hijau sebagai sirkulasi penyaring udara sehat.”ucap Babinsa Kel. Gunungketur Sertu Sutriyana .

 

Sutriyana juga mengajak Anjar Wijanarko, Ketua Rw. 01 Gunungketur untuk memberdayakan lahan yang ada di sekitar rumah untuk ditanami pohon buah dengan menggunakan media tanam didalam pot mengingat keterbatasan tempat. Dengan tanaman di dalam pot yang ditata sedemikian rupa sehingga lingkungan perumahan terlihat asri dan adem dipandang mata, tambah Sutriyana.

 

Di tempat yang sama Aiptu Sunedi selaku Bhabinkamtibmas Gunungketur menyampaikan disamping untuk penghijauan sekitar rumah, akan lebih bagus apabila ditambahkan tanaman sayur mayur untuk mencukupi kebutuhan asupan penyegar badan yang organik guna menjaga kesehatan badan. Dengan demikian bisa mengurangi pengeluaran terlebih disaat masa pandemi Covid-19 ini.


 

Sebagai Ketua Rw. 01 Gunungketur Anjar Wijanarko mengungkapkan, memang benar adanya, bahwa sangat diperlukan kreatifitas warga untuk menciptakan lingkungan yang asri, sejuk dan indah dengan memberdayakan lahan sekitar. Dengan penanaman pohon buah dalam pot sebagai penghijauan, penanaman sayur mayur juga bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kecukupan kebutuhan rumah tangga.

 

Ia juga menyampaikan terima kasih atas saran sumbangsih Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam upaya pemberdayaan lahan di sekitar rumah, sehingga tercipta lingkungan yang sehat dan jiwa yang sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar