Selasa, 23 Juli 2024

Anggota Koramil 10/Wirobrajan Berikan Pelatihan PBB Kepada Siswa-Siswi SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta

Yogyakarta - Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan rasa cinta tanah air, anggota Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta di halaman sekolah SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta, Selasa (23/07/2024).

Kegiatan diawali dengan apel pembukaan yang dipimpin oleh Serka Tri Haryanto. Dalam sambutannya, menyampaikan bahwa pelatihan PBB ini bertujuan untuk menanamkan rasa disiplin, kebersamaan, dan cinta tanah air kepada para siswa.

Pelatihan PBB ini dibagi menjadi beberapa materi, gerakan di tempat, gerakan berpindah tempat, gerakan perubahan arah. Para siswa tampak antusias mengikuti pelatihan PBB ini. Mereka dengan seksama mendengarkan arahan dan instruksi dari para pelatih.

Kegiatan pelatihan PBB ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara TNI-AD dengan sekolah dalam rangka pembinaan generasi muda. Diharapkan dengan kegiatan ini, para siswa dapat menjadi generasi muda yang tangguh dan siap membangun bangsa dan negara.

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar