Kamis, 25 Juli 2024

Babinsa Koramil 12/Gondomanan Melaksanakan Pendampingan PIN Polio Tahap 1 Kemantren Gondomanan

Yogyakarta - Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam mencegah virus polio, Babinsa Koramil 12/Gondomanan, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serda Arifin Dwi Nurdin melaksanakan pendampingan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahap 1 Kemantren Gondomanan, bertempat di SD Marsudirini,Jl. Senopati Kelurahan Prawirodijan, Kemantren Gondomanan, Kota Yogyakarta. Kamis (25/07/2024).

Kegiatan pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahap 1 Kemantren Gondomanan tersebut melibatkan Vaksinator terdiri dari tenaga Medis, paramedis dan tenaga administrasi serta diikuti 214 peserta anak-anak, sedangkan dari jumlah peserta PIN tersebut yang bisa di vaksin berjumlah 190 orang anak-anak terdiri dari dosis 1 berjumlah 188 orang dan dosis 2 berjumlah 2 orang.

Dalam kegiatan pendampingan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio Tahap 1 tersebut Serda Arifin Dwi Nurdin mengatakan bahwa Pelaksanaan Polio akan dilakukan secara massal dan serentak untuk mencapai kekebalan kelompok yang optimal dan dapat mencegah perluasan transmisi virus polio pada anak-anak.

Selain itu pemberian PIN ini dilakukan dengan tujuan untuk mencegah virus polio yang dapat mengakibatkan kelumpuhan permanen, terutama pada anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi polio lengkap. Sedangkan sasaran PIN Polio adalah anak usia 0 hingga 7 tahun tanpa memandang status imunisasi sebelumnya. Vaksin yang akan diberikan adalah vaksin imunisasi tetes dan suntik.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar