Jumat, 06 Maret 2020

Danramil 11/Kraton Menghadiri Sosialisasi Revitalisasi Pasar Kluwih


Danramil 11/Kraton Kodim/ 0734 Mayor Arh Heru Bowo Tamtama menghadiri sosialisasi rencana revitalisasi pasar Kluwih yang berada di Jln. Suryoputran Kelurahan Panembahan Kraton. Acara sosialisasi ini untuk memberi gambaran rencana revitalisasi pasar serta mendengarkan aspirasi dari para pedagang dan warga masyarakat disekitar pasar. Rencana dilaksanakan bulan Mei 2020 atau habis lebaran.

Hadir dalam acara kepala Desperindag Kota Yogyakarta Yunianto Dwi Sutono, Sekcam Kraton Drs. Pargiat, Kaplosek Kraton Kompol Isrowiyah, Lurah Panembahan Purnama, S.E, Dinas perijinan dan penanaman modal, Dinas kebakaran, tokoh masyarakat Panembahan dan para pedagang pasar Kluwih (3/3/2020).

Relokasi pasar kluwih berada di jln Suryoputran no. 12 Rw. 10 Kelurahan Panembahan Kraton yang merupakan tanah milik warga yang dibeli oleh pemerintah Daerah. Saat ini para pedagang masih menempati lokasi disepanjang jalan suryoputran dan disebelah timur masjid wiwarajati Panembahan atau disebelah barat tempat revitalisasi pasar.

Salah seorang pedagang pasar kluwih bernama ibu Eni menanyakan tentang bentuk bangunan yang di jadikan pasar nantinya. Lebih lanjut Eni menanyakan untuk barang-barang pasar yang sebelumnya bisa ditaruh dikios apakah ada tempat untuk penyimpanan barang, "tandasnya.

Kepala Desperindag Kota yogyakarta mengatakan " Untuk rencana revitalisasi untuk meja disiapkan dari cor yang dipasang keramik bukan dari kayu atau besi, sehingga ibu-ibu yang berjualan dipinggir jalan tidak perlu khawatir karena rencana pembangunanya sudah sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) Pasar Rakyat " terangnya.

Beberapa pedagang merasa senang dengan adanya pengembagan pasar rakyat ini karena disamping bersih, nyaman dan mereka tidak lagi bongkar pasang tenda ketika berjualan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar