Jumat, 14 April 2023

Babinsa Purbayan Koramil 08/Kotagede Laksanakan Komunikasi Sosial Dengan Takmir Masjid Diwilayah


Yogyakarta - Pada kesempatan itu Babinsa Kelurahan Purbayan Koramil 08/Kotagede Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serda Agus Santoso bersama Bhabinkantimas Aipda Suwarjo melaksanakan kegiatan Komunikasi sosial dengan Bapak Mugiyono takmir Masjid Baitul Hidayat wilayah Rt 45 Rw 10 Kampung Dalem Kelurahan Purbayan kemantren Kotagede Kamis (13/04/2023).

 

Babinsa Serda Agus Santoso mengatakan," kegiatan Sambang Masjid dan Musholla diwilayah binaan bertujuan untuk membentuk jaring jaring (Mitra) Teritorial kewilayahan. Masjid dan Mushalla dinilai sangat efektif untuk membuat jaringan teritorial diwilayah, terutama dalam berkoordinasi dengan para ulama, tokoh agama  dan jama’ah di Wilayah Kelurahan Purbayan kemantren Kotagede." Pungkasnya.

 

“Dengan melaksanakan Komunikasi sosial ditempat Ibadah akan mendapatkan banyak manfaat, selain menjalankan tugas juga dapat menjalankan ibadah dan menambah ilmu keagamaan. Melalui komunikasi sosial atau silaturahmi bisa juga sebagai sarana untuk selalu memberikan dan ingkatkan tentang wawasan kebangsaan guna mewujudkan persatuan dan kesatuan. Kegiatan ini juga untuk menggali segala potensi wilayah untuk dimanfaatkan sebagai sarana komunikasi sehingga menarik simpati dan partisipasi warga masyarakat dalam rangka pertahanan." Terang Babinsa.

 

"Komunikasi sosial juga dapat  meningkatkan hubungan yang harmonis antara aparat komando kewilayahan dengan segenap komponen masyarakat di wilayah binaannya. Sehingga terwujud komunikasi yang intensif dan partisipasif antara aparat kewilayahan dengan segenap komponen masyarakat Toga dan Tomas untuk kepentingan pembinaan teritorial." Tutup Babinsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar