Senin, 11 September 2023

Jalan Sehat Merdeka Dan Bazar UMKM Kampung Kadipaten Kulon

Yogyakarta - Danramil Kraton Mayor Caj (K) Erni Sudarwati, S.Pd., mengikuti kegiatan jalan sehat di depan Balai RW 05 Kadipaten Kulon Kemantren Kraton dalam rangka  puncak akhir bulan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78. Pada acara tersebut dihadiri oleh warga nJeron Beteng Kraton, Minggu (10/9/2023).

Mengambil tema "Jalan Sehat Merdeka Selalu Sehat" jalan sehat menempuh jarak kurang lebih 8 Km dengan rute dari Jln. Kadipaten Kulon, Jln. Kadipaten Lor , Jln. Ngasem,  Jln. Nagan Lor kemudian menuju ke Jln. Kadipaten Kulon lagi sebagai tempat finish.

Mayor Caj (K) Erni Sudarwati, S.Pd menuturkan, acara jalan sehat merdeka dimeriahkan dengan kegiatan bazar UMKM Kampung Kadipaten Kulon dan pemberian undian doorprize dengan aneka macam hadiah sehingga acara berlangsung meriah.

“Kita suguhkan bazar UMKM juga karena untuk membantu warga masyarakat dalam pemberdayaan ekonomi kreatif agar bisa berkembang dengan baik dan bisa naik kelas agar bermanfaat bagi kelompok usaha masyarakat,” ucapnya.

Panggung hiburan yang berdiri megah juga menghibur peserta pada saat jalan sehat setelah memasuki finish dan dilanjutkan makan dan minum dengan melarisi produk UMKM Kampung Kadipaten yang menyediakan makanan dan minuman dari produk kuliner masyarakat setempat.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar