Jumat, 10 Maret 2023

Babinsa Wirobrajan Dampingi Disperindag DIY Gelar Pasar Murah

Yogyakarta - Guna menekan mengendalikan harga bahan pokok (bapok) sebelum bulan puasa di DIY, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY menggelar agenda Pasar Murah, di sepanjang Jln. Kresna Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta. Kamis (9/3/2023). 

Adapun harga bahan pokok yang dijual di Pasar Murah mendapatkan subsidi dari Pemda DIY. Dengan demikian, daya beli masyarakat diharapkan dapat meningkat karena harga bahan pokok yang dijual jauh lebih rendah dari pasaran. 

Disampaikan pula oleh Lurah Kelurahan Wirobrajan Sri Suwardhani, S.Sos kegiatan pasar murah ini guna mengendalikan harga bahan pokok (bapok) sebelum bulan puasa tiba, tujuannya supaya para pedagang tidak menjual dengan harga yang cukup tinggi. 

Ia menambahkan bahwa agenda Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Disperindag DIY. Menurutnya, sudah tepat, karena lokasi pelaksanaan Pasar Murah digelar di tengah - tengah yaitu di Kelurahan Wirobrajan, tempatnya yang mudah dijangkau sehingga diharapkan dapat meningkatkan animo beli masyarakat. 

Distributor di wilayah DIY yang dilibatkan dalam agenda Pasar Murah kali ini antara lain Perum Bulog, PT Wil Mart, PT. Pangan Surya Makmur, PT. Rajawali Nusindo, BM Jogja, dan Paguyuban Beras DIY. 

Salah satu pengunjung Pasar Murah , Ibu Nanik warga Kelurahan Wirobrajan merasa terbantu dengan adanya Pasar Murah. Saya membeli minyak goreng, gula, dan beras. Kebetulan bulan puasa sudah dekat, jadi pasar murah ini sangat membantu masyarakat kecil terutama masyarakat yang ekonominya menengah ke bawah.

Kami berharap, Dinas Perindustrian dan Perdagangan DIY maupu Kota Yogyakarta sebelum bulan puasa bisa mengendalikan harga sembako dipasaran. Dan kegiatan pasar murah seperti ini bisa diagendakan lagi di sebelum lebaran, karena kalau di pasar kan harga sembako udah mahal, jadi keviatan inj sangat membantu lah.  

Kegiatan Pasar Murah yang dilakukan Disperindag DIY kali ini dihadiri oleh Mantri Pamong Praja Kemantren Wirobrajan Sarwanto S.I.P M.M, Lurah Kelurahan Wirobrajan Sri Suwardhani, S.Sos, Babinsa Kelurahan Wirobrajan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Bhabinkamtibmas Polsek Wirobrajan, BKO Pol PP Kemantren Wirobrajan dan warga masyarakat Kemantren Wirobrajan. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar