Kamis, 14 Februari 2019


Membangun Masyarakat Indonesia Yang Berkarakter Dengan Berlandaskan Wawasan Kebangsaan


 Kodimjogja.com - Guna menjalin hubungan yang yang harmonis dengan elemen masyarakat Koramil 09/Mantrijeron menggelar komunikasi sosial (komsos) dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta warga masyarakat di aula Kelurahan Suryodiningratan, Sabtu (09/02).

Peltu Wahyudi Batuud Koramil 09/Mantrijeron mengatakan, acara Komsos ini sebagai ajang silaturahmi antara TNI dengan elemen masyarakat di Kota Yogyakarta. Komsos ini sekaligus menjadi sarana menyampaikan visi dan misi TNI, Koramil 09/Mantrijeron Yogyakarta untuk Kelurahan Mantrijeron khususnya dan Kota Yogyakarta pada umumnya.

“Selain itu komsos ini merupakan salah satu cara untuk memelihara sinergitas guna membangun masyarakat Indonesia yang berkarakter dengan berlandaskan Wawasan Kebangsaan dalam rangka mewujudkan persatuan dan kesatuan Bangsa," ujarnya.

Batuud Koramil 09/Mantrijeron berharap dengan komsos akan selalu bersinergi dengan semua unsur di wilayah Kota Yogyakarta. "Kita akan peduli dan peka kepada semua aspek disekitar kita, semoga Komsos dengan komponen masyarakat ini bisa bermanfaat bagi semua.

Pada kesempatan tersebut disampaikan pula materi, "Mempertahankan Ideologi Pancasila Melalui Bela Negara Untuk Menjaga keutuhan NKRI”.

Penulis    : Koramil 09/Mantrijeron
Editor      : by Three
Sumber    : Pendimjogja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar