Kamis, 06 Februari 2020

Pencegahan Kejahatan Jalanan Kodim 0734/Yogyakarta, Melaksanakan Patroli Bersama Polresta Yogyakarta


YOGYAKARTA, - Suatu aktivitas mencari angin di luar rumah atau keluyuran dalam bahasa jawa dulu disebut Klitih. Namun, dalam perkembangan zaman di era saat ini, pemaknaan klitih kemudian berkembang sebagai aksi kekerasan atau kejahatan jalanan dengan senjata tajam atau tindak-tanduk kriminal anak remaja di bawah umur.

Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban di Kota Yogyakarta, Kodim 0734/Yogyakarta bersama Polresta Yogyakarta melaksanakan Patroli bersama, sebagai wujud sinergitas dan kekompakan dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Kota Yogyakarta. Dengan adanya patroli bersama pada malam hari menyusuri setiap sudut Kota Yogyakarta, diharapkan Kejahatan Jalanan bisa dicegah sejak dini. Selasa (04/02/2020)

Perwira Piket Garnisun Kodim 0734/Yogyakarta saat dikonfirmasi menjelaskan, "Jogja ini milik kita bersama. Jangan kita biarkan bahanya kejahatan jalanan (Klitih) ini membesar di Kota Yogyakarta. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk mencegah terjadinya Kejahatan Jalanan ini, bukan hanya tanggung jawab TNI dan POLRI saja tetapi harus ada andil seluruh elemen masyarakat untuk mencegah anak-anak muda terperosok ke dalam geng atau pergaulan yang salah ini."Jelas Letda Inf Sumaryanto. 

"Namun, kita tidak hanya berhenti di patroli saja. Pendekatan secara intens ke kampung - kampung, penyuluhan di setiap Rt, Rw oleh Babinsa ditiap - tiap wilayah binaannya justru lebih efektif. Dekati warga, supaya memberikan kreativitas kepada anak-anak muda agar tidak diserap oleh geng atau pergaulan yang salah."Tambahnya

Patroli ini sebagai Wujud Sinergitas antara TNI dan Polri, utamanya Kodim 0734/Yogyakarta dengan Polresta Yogyakarta untuk selalu menciptakan situasi Kamtibmas di Kota Yogyakarta tetap kondusif sehingga warga bisa menjalankan aktifitas maupun kegiatan lainnya dengan perasaan yang nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar